News Update
Loading...

Selasa, 13 Juli 2021

Cara Memperbarui Whatsapp yang Kadaluarsa

Whatsapp sebagai aplikasi berbalas pesan yang digunakan hampir oleh seluruh pengguna telepon pintar tentu memiliki jadwal untuk memperbarui aplikasinya. Pembaharuan ini dilakukan untuk meningkatkan performa yang lebih baik.

Bagi kamu yang jarang untuk mengupdaate Whatsapp, pasti pernah menemui tampilan Whatsapp yang menyatakan Whatsapp sudah kadaluarsa. Jika kamu menemui kasus seperti itu, kamu tidak perlu panik. Secara berkala Whatsapp memang memperbarui aplikasinya, dengan adanya pembaruan tersebut, Whatsapp juga mengharuskan penggunanya untuk memperbarui aplikasi Wahtsapp yang sudah terinstall di perangkat penggunanya.

Cara Memperbarui Whatsapp yang Kadaluarsa

Untuk mengatasi Whatsapp yang sudah kadaluarsa, kamu hanya perlu mengupdate atau memperbarui versi Whatsapp di gawaimu menjadi versi yang lebih baru. Pada tulisan ini, aku akan membahas 3 cara yang dapat kamu gunakan untuk memperbarui Whatsapp yang kadaluarsa. 

Cara Memperbarui Whatsapp yang Kadaluarsa dari Google Play Store

Cara yang paling mudah, dan paling aku rekomendasikan untuk mengatasi Whatsapp yang kadaluarsa dengan memperbaruinya dari Google Play Store. Seperti yang kita tahu, setiap ada pembaruan aplikasi, biasanya pembaruan tersebut akan muncul di Google Play Store, tidak terkecuali aplikasi Whatsapp. Untuk memperbarui Whatsapp, praktikkan langkah berikut ini

1. Buka aplikasi Google Play Store.

2. Tap kolom search, lalu ketik Whatsapp.
Cara Memperbarui Whatsapp yang Kadaluarsa 1
Tap kolom pencarian lalu ketik Whatsapp

3. Selanjutnya, tap tombol update untuk memperbarui Whatsapp.
Cara Memperbarui Whatsapp yang Kadaluarsa 2
Tap Perbarui/Update

4. Tunggu sampai proses mengunduh dan menginstall versi terbaru Whatsapp selesai.

5. Buka lagi aplikasi Whatsapp-mu. Selesai.

Cara Memperbarui Whatsapp yang Kadaluarsa dari Aplikasi Pihak Ketiga

Beberapa merk HP menanamkan aplikasi pihak ketiga yang dapat digunakan untuk mengunduh aplikasi seperti Google Play Store. Sebagai contoh, di HP Xiaomi yang aku gunakan, terdapat aplikasi GetApps, bagi kamu yang tidak bisa memperbarui Whatsapp yang kadaluarsa dari Google Play Store, kamu bisa menggunakan semacam GetApps.

Aplikasi semacam GetApps ini mungkin ada dengan nama aplikasi yang berbeda, bisa juga tidak ada, tergantung merk dan seri HP yang kamu gunakan.

1. Buka aplikasi GetApps.

2. Ketik Whatsapp pada kolom pencarian.
Cara Memperbarui Whatsapp yang Kadaluarsa 3
Tap di kolom pencarian

3. Tap aplikasi Whatsapp.
Cara Memperbarui Whatsapp yang Kadaluarsa 4
Ketik Whatsapp, lalu pilih Whatsapp

4. Selanjutnya, Tap Perbarui.
Cara Memperbarui Whatsapp yang Kadaluarsa 5
Tap Perbarui

5. Tunggu Whatsapp terunduh, dan terinstall di HP-mu.

Cara Memperbarui Whatsapp yang Kadaluarsa dari Browser

Bagi kamu yang belum berhasil setelah mempraktikkan kedua cara tersebut, aku masih menyediakan satu cara lagi untuk memperbarui Whatsapp yang kadaluarsa. Kamu bisa menggunakan browser kesayanganmu.

Memperbarui Whatsapp yang Kadaluarsa dari Browser

Pada prinsipnya, cara kerja memperbarui Whatsapp dari browser mirip dengan kedua cara di atas, yang membedakan adalah di sini kita membuka situs, dan mengunduh Whatsapp versi terbaru secara manual. Ada beberapa situs yang dapat kamu gunakan untuk mengunduh Whatsapp, seperti Jalantikus.com, apkpure.com, dan situs-situs lainnya. 

Di sini aku sudah coba praktikkan mengunduh dari apkpure.com, hasilnya aplikasi Whatsapp yang kuunduh dari apk pure bisa terinstall tanpa harus uninstall aplikasi Whatsapp yang kuunduh dari Google Play Store. Dengan begitu, aplikasi Whatsapp dari APKPure sama dengan aplikasi yang diunduh dari Google Play Store. Untuk mengunduh dari APKPure, kamu tak perlu mendaftar, ataupun login terlebih dahulu.

1. Buka situs apkpure.com.

2. Selanjutnya, ketik Whatsapp di kolom pencarian.

3. Tap Whatsapp.

4. Kamu akan dibawa pada halaman pengunduhan Whatsapp, lalu tap Unduh APK.

5. Jika sudah selesai mengunduh, install aplikasi Whatsapp tadi dengan membuka file APK yang baru saja terunduh.

Jangan lupa untuk mengaktifkan izin untuk menginstall aplikasi pihak ketiga dengan membuka menu pengaturan - keamanan - izinkan menginstall dari pihak ketiga.

6. Tunggu proses installnya selesai.

Memperbarui Whatsapp Modded yang Kadaluarsa

Bagi kamu pengguna Whatsapp versi modded, tentunya kamu tidak bisa memperbarui Whatsapp dari Google Play Store, karena versi modded berbeda dengan versi yang asli.

Untuk itu, kamu bisa menggunakan browser untuk mencari versi terbaru dari Whatsapp modded yang kamu gunakan. Karena sampai saat ini aku menggunakan versi Whatsapp resmi, aku tidak begitu tahu nama-nama website yang menyediakan tautan mengunduh Whatsapp versi modded.

Namun, dengan bantuan mesin telusur Google, kamu juga bisa menemukan situs-situs yang menyediakan tautan unduh Whatsapp versi modded terbaru. Kamu tinggal mengetikan "Unduh Whatsapp versi Modded terbaru" pada kolom pencarian. 

Jika kamu tidak bisa menemukan Whatsapp versi modded yang terbaru, sampai kamu tidak bisa menggunakan Whatsapp-mu, satu-satunya jalan dengan menguninstall aplikasi Whatsapp moddedmu, lalu unduh Whatsapp versi resmi dari Google Play Store.

Bagaimana cukup mudah kan? Kamu bsa memperbarui Whatsapp yang kadaluarsa dengan sangat mudah. Bagi kamu yang masih bingung, kamu bisa meninggalkan pertanyaanmu di kolom komentar. Selamat mencoba!

Share with your friends

Give us your opinion

Notification
Selamat datang di SINAUSE.ID👋 JAGA JARAK, PAKAI MASKER, DAN MENCUCI TANGAN UNTUK MENGURAI PENYEBARAN VIRUS COVID-19😷
Done