News Update
Loading...

Kamis, 11 Februari 2021

Cara Mengubah Voice Note ke Teks di WA

Seperti yang kita tahu, Whatsapp memiliki beragam fitur yang memudahkan penggunanya untuk berbalas pesan. Salah satu fiturnya adalah voice note atau pesan suara Whatsapp. Fitur ini berfungsi untuk mengirimkan pesan WhatsApp berupa suara ke pengguna lain. Tentu untuk mengetahui isi pesannya, kita perlu memutar pesan suara tersebut.

Dalam kenyataannya, terkadang ada saat-saat di mana kita harus mendengarkan pesan suara tersebut, tetapi situasi dan kondisi tidak mendukung untuk mendengarkan pesan suara tersebut. Misalnya, ketika hendak ketemuan dengan teman, kita sudah menggunakan helm, dan malas mencopot, ternyata temanmu mengirimkan sebuah voice note. Mau tidak mau, kamu harus memutar pesan suara tersebut agar mengetahui isi pesan yang disampaikan temanmu. Sudah pernah mengalami hal tersebut?

Cara Mengubah Voice Note ke Teks di WA

Kini, kamu tak perlu khawatir karena kamu bisa mengubah voice note menjadi teks di Whatsapp-mu. Memang Whatsapp belum memiliki fitur ini secara default. Namun, kamu bisa memanfaatkan aplikasi pihak ketiga untuk mengubah pesan suara menjadi teks.

Aplikasi yang bisa gunakan adalah Transcriber for Whatsapp.Trancriber for Whatsapp bisa kamu gunakan secara cuma-cuma alias gratis. Selain gratis, kamu tidak perlu mendaftar atau login ke aplikasi tersebut. Cukup install aplikasinya dari Google Play Store, lalu kamu bisa menggunakan aplikasi tersebut.

Cara Mengubah Voice Note ke Teks di WA

1. Unduh dan Install Transcriber fo Whatsapp dari Google Play Store. Kamu bisa mengunduhnya dari tautan berikut ini,

2. Selanjutnya, buka chat room temanmu yang berisi  voice note.

3. Tap dan tahan voice note tersebut kurang lebih 2-4 detik.

4. Lalu, tap ikon bagikan.
Cara Mengubah Voice Note ke Teks di WA
Tap dan tahan pesan suara yang ingin diubah, lalu tap ikon bagikan

5. Pilih Transcribe.
Cara Mengubah Voice Note ke Teks di WA
Tap Transcribe

6. Tunggu beberapa saat, durasi menunggumu tergantung dari kecepatan internetmu, ya. Semakin cepat, dan stabil, semakin cepat pula proses untuk mentranskripnya.
Cara Mengubah Voice Note ke Teks di WA
Tunggu beberapa saat untuk melihat hasilnya

7. Selesai. Voice note yang ingin kamu dengarkan sudah berubah menjadi teks.
Cara Mengubah Voice Note ke Teks di WA

Untuk menggunakan aplikasi pihak ketiga ini, kamu memerlukan koneksi internet yang cukup stabil. Selain itu, pelafalan suara yang diterima harus jelas. Kalau tidak, aplikasi ini tidak akan berfungsi. Selain dapat mengubah pesan suara menjadi pesan teks, aplikasi ini juga bisa menerjemahkan teks yang sudah ditranskrip menjadi bahasa lain. Kamu cukup tap ikon translate, lalu pilih bahasa, selanjutnya tap Translate. Tunggu beberapa saat sampai prosesnya selesai.

Bagaimana? Cukup mudah kan? Kamu hanya memerlukan waktu beberapa detik untuk mengubah voice note menjadi teks. Selain waktunya yang tergolong cepat, kamu juga tak perlu repot-repot untuk mendaftar atau login ke aplikasi tersebut. Selamat mencoba!

Share with your friends

Give us your opinion

Notification
Selamat datang di SINAUSE.ID👋 JAGA JARAK, PAKAI MASKER, DAN MENCUCI TANGAN UNTUK MENGURAI PENYEBARAN VIRUS COVID-19😷
Done