Tidak jarang, kita menemukan berbagai foto atau video yang menarik ketika berselancar di Instagram. Dari hati yang paling kecil, rasa-rasanya pasti inign membagikan ulang foto atau video tersebut.
Pada tulisan ini, kita akan membahas cara repost Instagram dan Captionnya tanpa aplikasi. Selain itu, pada bagian selanjutnya, kita akan membahas cara repost Insatgram tanpa ditag terlebih dahulu.
Cara Repost Postingan Instagram Tanpa Aplikasi
Pada bab ini, kita akan membahas cara repost postingan Instagram tanpa aplikasi. Di sini, kita akan menggunakan web yang bisa digunakan untuk mengunduh foto atau postingan Instagram. Langsung saja praktikkan langkah-langkah berikut ini.
Pertama, masuk aplikasi Instagram, pilih foto yang ingin Anda repost, kemudian tap tiga titik di sudut kanan atas layar.
Pada langkah kedua, tap salin tautan.
Selanjutnya buka browser kesayanganmu, di sini aku menggunakan Chrome, tempel tautan pada kolom menulis alamat.
Keempat, tunggu beberapa saat, postingan tadi akan dimuat sama seperti aslinya. Kemudian, tap dan tahan foto yang sudah muncul lalu tap simpan gambar.
Kelima, salin caption Instagram dengan tap dan tahan caption Instagram, lalu tap salin.
Langkah terakhir, buka aplikasi Instagram, tap ikon + untuk menambahkan foto, pilih foto yang sudah kamu unduh dari browser. Jangan lupa paste caption di kolom caption.
Dengan mempraktikkan cara tersebut, kamu sudah berhasil mempublikasikan ulang postingan yang sama persis dengan aslinya. Meskipun cara ini cukup rumit, tapi tidak perlu menyimpan aplikasi yang harus diunduh terlebih dahulu. Jadi, lebih menghemat ruang penyimpanan.
Cara Repost Instastory tanpa Di-tag
Selain repost postingan Instagram beserta captionnya, pada bab ini kita akan membahas cara repost Instastory tanpa ditag. Sebelum masuk pada pembahasan, di sini aku berasumsi kamu sudah tahu apa itu mention, dan apa itu tag di Instagram. Jika belum mengetahui arti kedua kata tersebut, kamu bisa membaca tulisanku yang berjudul Cara Tag dan Mention di Instagram.
Sampai sini kuanggap kamu sudah tahu apa itu mention dan tag Instagram. Langkah-langkah untuk repost Isntastory tanpa ditag sebagai berikut.
1. Buka aplikasi Instagram, lalu buka Instastory pada deretan di atas. Pilih Instastory yang ingin kamu repost.
2. Kemudian, tap titik tiga di pojok kanan atas.
3. Tap Bagikan ke... .
4. Selanjutnya, tap Tambahkan ke cerita Anda.
5. Edit tampilan Instastory sesuai keinginanmu. Kamu bisa menambahkan teks, background, maupun menambah emoji. Selanjutnya, tap Kirim.
Gimana? Gampang banget kan?
*Update cara tersebut sudah tidak bisa dipraktikkan jika kamu ingin repost Instastory. Namun, cara di atas masih dapat kamu gunakan untuk repost postingan Instagram tanpa harus tag orang yang bersangkutan.
Oiya, meskipun dapat membagikan ulang postingan dengan mudah, tapi tetap cantumkan nama akun yang membuatnya ya. Sebagai bentuk apresiasi, sekaligus penghargaan kita terhadap hasil karya mereka (hak cipta).
Solusi yang bisa kutawarkan kalau kamu tetap ngebet membagikan Instastory tanpa tag dirimu, kamu bisa upload ulang Instastory temanmu. Kamu bisa mengunduh atau mengambil tangkapan layar (screenshot) terlebih dahulu Instastory temanmu. Barulah dibuat Insatstory versimu.
Cara Repost Story IG
Beda cerita kalau kamu ingin membagikan Instastory yang memberi tag kepadamu. Ketika orang lain memberi tag ke akunmu di Instastory mereka, kamu akan mendapatkan notifikasi di Instagram dengan tulisan Mentioned you in a story, Add This to Your Story.
Kalau sudah muncul notifikasi seperti itu, kamu bisa langsung membagikan ulang Instastory temanmu. Caranya juga sangat simpel, cukup tap Tambhakn ini ke Cerita Anda. Tunggu beberapa saat, kamu sudah bisa repost Instastory di akun Instagrammu.
Gimana? Gampang banget kan? Kamu bisa repost Instagram beserta captionnya tanpa harus menggunakan aplikasi tambahan. Tak hanya itu, dengan cara-cara di atas, kamu juga menghemat memori internalmu karena tak perlu menginstall aplikasi pihak ketiga.